Apa Manfaat USG pada Ibu Hamil?


Beragam jenis USG tersedia, mulai dari  USG 2D, USG 3D, USG 4D. Namun tidak banyak ibu atau calon ibu yang paham akan manfaat dari USG tersebut. Melalui pemeriksaan USG banyak manfaat yang bisa Anda dapat :
  • Mengetahui usia kehamilan
  • Kehamilan tunggal atau kembar
  • Mengetahui kelainan bawaan janin
  • Mengetahui gangguan pertumbuhan janin
  • Mendeteksi adanya kemungkinan terjadi preeklamsi pada usia kehamilan lebih lanjut
  • Mendeteksi adanya kemungkinan terjadi pertumbuhan janin yang terhambat (PJT) pada usia kehamilan lebih lanjut
  • Mendeteksi kemungkinan bayi lahir premature
  • Mendeteksi adanya kelainan pada organ reproduksi ibu pada saat kehamilan misalnya adanya kista ovarium dan myoma.
Melihat begitu banyak manfaat USG, sepertinya menjadikan USG menjadi daftar penting pada masa kehamilan.

0 Komentar di "Apa Manfaat USG pada Ibu Hamil?"